Tolong Saya … !

Bagi sebahagian orang yang sedang memiliki problem pribadi, meminta tolong adalah hal yang memalukan ataupun tabu, karena dapat diartikan menunjukkan kelemahan diri kepada orang lain. Apalagi jika pola pendidikan di dalam keluarga menabukan hal hal yang berhubungan dengan air mata ataupun membicarakan masalah pribadi dengan orang lain. Seolah membicarakan masalah pribadi identik dengan membuka aib pribadi ataupun keluarga.

Namun pada kasus kasus yang berat, paradigma ini justru dapat menjadi bumerang. Ketiadaan kanal untuk melakukan katarsis / pelepasan ketegangan dapat menimbulkan “kesakitan” mental yang teramat sangat. Jika ketegangan berlangsung lama dapat menimbulkan gangguan kecemasan kronis yang fatal.

Sebelum memutuskan untuk “putus asa”, bukanlah suatu hal yang memalukan jika Anda mengakui kepada diri sendiri bahwa Anda butuh “ditolong” orang lain. Memutuskan untuk meminta tolong orang lain dapat membantu Anda melihat problem dari sudut pandang yang berbeda. Minimal Anda dilihat sebagai orang yang sedang berjuang mengatasi masalah, tidak dicap sebagai “trouble maker” ataupun biang onar.

Curhat (curahan hati) kepada sahabat terdekat ataupun kepada orang yang kita percayai merupakan salah satu solusi jangka pendek. Tetapi pastikan setiap curhat dimaksudkan untuk mencari pemecahan masalah, bukan hanya sekedar mencari dukungan ataupun permakluman (baca : berkeluh kesah, menyalahkan orang lain ataupun keadaan).

Jika dari beberapa kali curhat Anda merasa belum juga memperoleh hasil yang bermakna, mulailah berfikir untuk meminta bantuan profesional. Seorang profesional memang dibekali ilmu tentang “cara-cara” memecahkan persoalan. Ditambah variasi pengalaman dalam menolong orang yang memiliki masalah sejenis, membuat proses “pemecahan masalah” jadi lebih cepat, sistimatis dan sesedikit mungkin “trial & error”.

Jika belum berhasil juga, ganti profesional lain yang menurut Anda, sesuai.

Semakin sering Anda mencoba, semakin yakin Anda bahwa Andapun dapat memecahkan masalah Anda sendiri.

Ingin cepat berubah? KLIK > https://servo.clinic/alamat/

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s