Steve Cody, Managing Partner dan Pendiri Peppercom, Inc.
Salah satu mentor saya yang sangat saya hargai adalah CEO dari sebuah perusahaan konsultasi manajemen internasional yang saat itu berusia pertengahan 60 an dan menderita penyakit emphisema (pembengkakan paru paru) yang parah.
Saya berusia sekitar 28 tahun dan baru saja memulai karier di bidang hubungan masyarakat. Selama lima tahun sebagai bawahannya langsung, ia tidak pernah bersikap tidak sopan kepada saya dan selalu menjawab setiap pertanyaan saya dengan penuh kesabaran dan kebijaksanaan.
Ketika saya sekali waktu berterima kasih kepadanya karena kebaikannya, ia berkata kepada saya, “Saya bersikap baik kepada Anda karena saya ingin Anda mengerti betapa pentingnya bersikap baik kepada orang yang lebih muda.
Saya ingin Anda membantu orang yang lebih muda saat Anda tumbuh dan menjadi dewasa seperti yang saya lakukan kepada Anda. “Walaupun kata kata tersebut sederhana, tapi luar biasa penting bagi saya dan telah membantu saya membangun sebuah perusahaan hubungan masyarakat internasional yang selalu dinilai oleh para karyawan kami sebagai salah satu tempat kerja yang terbaik di Amerika.
Satu orang mentor lain adalah seorang CEO yang pada saat itu memimpin salah satu perusahaan humas yang lebih besar di negeri ini.
Suatu saat, kami terlibat dalam upaya mempersiapkan bisnis baru yang cukup penting.
Dalam proses persiapan, ia dan saya memikirkan berulang ulang apakah akan mengambil pendekatan yang konservatif atau provokatif di dalam proposal yang akan kami ajukan.
Saya bersikap terlalu hati hati dan ia berkeberatan. Kami menyelesaikan persiapan tersebut dan akhirnya mengetahui bahwa perusahaan lain telah mengalahkan kami.
Nasihat yang diberikan si CEO ini sesudah mengalami kejadian tersebut adalah jangan takut gagal. Ia memberitahu saya bahwa jika saya takut akan resiko kegagalan, saya mungkin tidak akan pernah sukses.
Nasihat tersebut terbukti benar untuk sesuatu yang akan terjadi selanjutnya: Saya membutuhkan kegagalan besar di sebuhah agen besar agar berani mengambil resiko untuk memulai bisnis saya sendiri delapan tahun yang lalu.
Saat ini, perusahaan saya merupakan salah satu perusahaan hubungan masyarakat independen paling terkemuka di negeri ini.
Saya sukses karena saya berani mengambil kesempatan.
Sumber : The Way to The Top, Donald Trump.
Ingin cepat berubah? KLIK > https://servo.clinic/alamat/