Mensikapi Persoalan

Menurut John Mayer, seorang ahli Psikologi dari University of New Hampshire, setiap orang menganut gaya gaya khas dalam menangani dan mengatasi emosi mereka :

  • Sadar diri : Peka akan suasana hati mereka ketika mengalaminya-dapat dimengerti bila orang orang ini memiliki kepintaran tersendiri dalam kehidupan emosional mereka. Kejernihan pikiran mereka tentang emosi boleh jadi melandasi ciri ciri kepribadian lain; mereka mandiri dan yakin akan batas batas yang mereka bangun, kesehatan jiwanya bagus dan cenderung berpendapat positif akan kehidupan. Bila suasana hatinya sedang jelek, mereka tidak risau dan tidak larut ke dalamnya dan mereka mampu melepaskan diri dari suasana itu dengan lebih cepat. Pendek kata, ketajaman pola pikir mereka menjadi penolong untuk mengatur emosi.
  • Tenggelam dalam permasalahan : Mereka adalah orang orang yang sering kali merasa dikuasai oleh emosi dan tidak berdaya untuk melepaskan diri, seolah olah suasana hati mereka telah mengambil alih kekuasaan. Mereka mudah marah dan amat tidak peka akan perasaannya, sehingga larut dalam perasaan perasaan itu dan bukannya mencari perspektif baru. Akibatnya, mereka kurang berupaya melepaskan diri dari suasana hati yang jelek, merasa tidak mempunyai kendali atas kehidupan emosional mereka. Sering kali mereka merasa kalah dan secara emosional lepas kendali.
  • Apatis : Meskipun sering kali orang orang ini peka akan apa yang mereka rasakan, mereka juga cenderung menerima begitu saja suasana hati mereka, sehingga tidak berusaha untuk mengubahnya. Kelihatannya ada dua cabang jenis yang apatis ini; mereka yang terbiasa dalam suasana hati yang menyenangkan dan dengan demikian motivasi untuk mengubahnya rendah; dan orang orang yang kendati peka akan perasaannya, rawan terhadap suasana hati yang jelek tetapi menerimanya dengan sikap tidak hirau, tidak melakukan apapun untuk mengubahnya meskipun tertekan-pola yang ditemukan, misalnya, pada orang orang yang menderita depresi dan yang tenggelam dalam keputus asaan.

Sumber : Mayer dan Stevens, An Emerging Understanding.

Ingin cepat berubah? KLIK > https://servo.clinic/alamat/

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s