Memperagakan Emosi Dasar ?

Tanpa mengurangi kecepatan, Andrews membagikan lembar catatan.

Dalam satu kolom terdapat wajah laki laki dan perempuan yang masing masing memperagakan salah satu di antara enam emosi dasar-bahagia, sedih, marah, terkejut, takut, benci-dan sebuah diskripsi tentang kegiatan otot wajah yang mendasari masing masing perasaan, misalnya :

Takut :

  • Mulut terbuka dan tertarik ke belakang
  • Mata terbuka dan ujung ujung sisi dalamnya naik ke atas
  • Alis tertarik ke atas dengan berbarengan
  • Ada kerut kerut di tengah dahi (Guide to Feelings, 1992)

Sementara mereka membaca lembaran itu, ekspresi ketakutan, marah, terkejut atau jijik terpampang di wajah anak anak di kelas Andrews sewaktu mereka menirukan gambar dan mengikuti resep otot wajah untuk setiap emosi.

Pelajaran ini berasal dari penelitian Paul Ekman tentang ekspresi wajah; oleh karena itu pelajaran tersebut diajarkan di kebanyakan kuliah pengantar psikologi di setiap perguruan tinggi-dan jarang, kalau memang pernah diajarkan di sekolah dasar.

Pelajaran dasar dalam menghubungkan nama dengan perasaan dan perasaan dengan ungkapan wajah yang sesuai, tampaknya begitu mudah sehingga tak perlu diajarkan sama sekali. Namun pelajaran itu dapat berfungsi sebagai obat penawar bagi kekurangan paling lazim dalam keterampilan emosional.

Ingatlah bahwa pembuat onar di sekolah seringkali meledak amarahnya karena mereka menafsirkan pesan dan ekspresi netral sebagai bermusuhan dan para gadis yang kemudian menderita gangguan makan gagal membedakan rasa marah dan kecemasan dengan rasa lapar.

Sumber : Kecerdasan Emosional, Daniel Goleman, 1996.

Ingin cepat berubah? KLIK > https://servo.clinic/alamat/

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s